Sebuah penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa hubungan yang baik adalah salah satu faktor penting dari sebuah kebahagiaan, selain masalah “keamanan isi rekening” dan capaian dalam tujuan hidup.
Penelitian ini berasal dari Deakin University di Australia yang melibatkan lebih dari 60.000 orang dan menemukan kenyataan bahwa ketika tiga faktor tadi cenderung menjadi penyebab kenapa seseorang bisa merasa bahagia.
Hasil peneltian ini semakin menegaskan betapa pentingnya menjaga dan memelihara hubungan antar kita. Ini sekaligus menunjukkan, bahwa (bahkan) orang-orang dengan pendapatan rendah sekalipun akan merasa hidupnya lebih bahagia ketika mereka memiliki hubungan antar personal yang baik.
Yang lebih menariknya lagi, ternyata tidak terbatas pada hubungan romantis antara seseorang dengan pasangannya. Jadi, jika saat ini kamu seorang single, kamu akan tetap merasakan kebahagiaan itu melalui hubungan baik dengan teman-temanmu, tetangga, keluarga, rekan kerja, juga klien.
Masih menurut hasil penelitian, hubungan yang ideal harus menjadi salah satu di mana kita dapat berbagi perasaan, berbicara tentang harapan dan impian, dan mengekspresikan kekhawatiran dan yang paling penting adalah bisa saling jaga rahasia.
Bisakah uang membeli kebahagiaan?
Penelitian ini juga menunjukkan bahwa orang-orang dengan pendapatan lebih dari AUD $100.000 (lebih dari 1 Milyar Rupiah) lebih mungkin untuk melaporkan kesejahterannya yang lebih tinggi. Kesimpulannya, kamu tidak perlu memiliki banyak uang untuk merasa bahagia; lebih penting dari itu, kamu cukup mampu mengendalikan pengeluaranmu.
Bagian akhir dari teka-teki adalah soal “sense of purpose”. Jika tujuan besarnya adalah soal tujuan hidup (misal: bahagia di akhirat kelak), maka dalam hidup sendiri sejatinya ada tujuan-tujuan yang setiap capaian akhirnya akan mempengaruhi rasa bahagia kamu. Contoh; tujuan dari sebuah kegiatan, pertandingan olah raga, bisnis, dan lain sebagainya. Tujuan dari berbagai aktivitas tersebut tentu hanya bagian kecil dari tujuan akbar hidup kita, tapi bukankah setiap capaiannya bisa mempengaruhi perasaan bahagia kita?
Secara umum, hasil penelitian yang menunjukan bahwa hubungan yang baik bisa jadi kunci kebahagiaan tersebut cukup menjadi bukti bahwa kita harus merawat hubungan antar sesama, sehingga bisa saling jaga satu sama lain. Dengan begitu, kita dapat memperkuat kemampuan kita untuk mengatasi persoalan yang setiap orang pasti akan dan pernah menghadapinya.
Discussion about this post